Siak Sri Indrapura, jurnaltimes.com

Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Siak Sri Indrapura melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan menyalurkan bantuan kepada keluarga warga binaan dan masyarakat sekitar yang kurang mampu pada Senin (10/2). Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, dalam mewujudkan Asta Cita Presiden di bidang ketahanan pangan.

Sebanyak 35 paket sembako diberikan kepada keluarga warga binaan dan masyarakat sekitar yang kurang mampu. Bantuan yang diberikan berupa sayuran hasil pertanian warga binaan, seperti sawi dan terung dan paket sembako yang berisi teh, kopi, kecap, gula, minyak goreng, indomie, serta susu.

Kepala Rutan Siak, Tonggo Butarbutar, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban ekonomi keluarga warga binaan serta masyarakat yang membutuhkan. “Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat dan menjadi wujud kepedulian kami dalam mendukung ketahanan pangan masyarakat sekitar,” ujar beliau.

Tonggo juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kehadiran pemasyarakatan dalam membantu sesama yang merupakan Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, dalam mendukung Asta Cita Presiden terkait ketahanan pangan.

Selain sebagai bentuk kepedulian sosial, program ini juga merupakan hasil nyata dari program pembinaan kemandirian yang diterapkan di Rutan Siak. Warga binaan dilibatkan dalam kegiatan pertanian guna mengembangkan keterampilan mereka serta menghasilkan produk yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Melalui kegiatan ini hasil pembinaan dan pemberdayaan warga binaan dalam bidang pertanian untuk mewujudkan ketahanan pangan juga dirasakan oleh masyarakat, semoga kedepannya kita dapat membantu lebih banyak lagi keluarga dan masyarakat yang membutuhkan” tambah Tonggo.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Rutan Siak tidak hanya menjadi tempat pembinaan bagi warga binaan, tetapi juga berperan aktif dalam mendukung kesejahteraan masyarakat sekitar.

Wartawati – Amelia

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *