Bukittinggi– jurnaltimes.com
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) telah membuka pendaftaran Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bukitinggi di Pilkada 2024.
Hal ini dimanfaatkan dengan baik oleh Wali Kota Bukittinggi yang saat ini menjabat yakni, Erman Safar.
Erman Safar yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bukitinggi kembali mendaftarkan dirinya sebagai calon Wali Kota Bukitinggi melalui PPP di kantor DPC PPP jalan Bypass Surau Gadang, Bukittinggi pada Selasa, 14 Mei 2024.
Kehadirannya didampingi oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Sekretaris DPC Partai Gerindra Reki Afrino, Ketua DPRD Kota Bukittinggi Benny Yusrial, anggota DPRD Sabirin Rahman, dan Ketua PAC Gerindra Kecamatan Mandiangin Koto Selayan (MKS) Ferdian, serta beberapa pengurus lainnya.
Ketua DPC PPP Kota Bukittinggi, Dedi Fatria, menyambut dengan hangat kedatangan Erman Safar beserta rombongannya.
Dalam sambutannya, Dedi mengungkapkan kegembiraannya atas inisiatif Erman Safar dan Partai Gerindra untuk mendaftar melalui PPP.
Ia berharap hal ini dapat mempererat hubungan antara kedua partai.
“Kami sangat senang menerima kedatangan Ketua DPC Gerindra Bukittinggi dan rombongan. Semoga hubungan antara PPP dan Gerindra semakin erat,” ujar Dedi Fatria.
Pada kesempatan itu, Erman Safar juga mengungkapkan keseriusannya dalam membentuk koalisi dengan PPP untuk Pilkada Bukittinggi 2024 mendatang.
Ia menegaskan bahwa ini merupakan kunjungan kedua dari Gerindra ke PPP dengan harapan membangun koalisi yang kuat untuk Pilkada mendatang.
“Kami serius ingin berkoalisi dengan PPP. Ini adalah kunjungan kedua kami ke PPP, dan kami berharap dapat bersama-sama membangun koalisi yang kuat untuk mengikuti Pilkada Bukittinggi 2024. Tujuan kami adalah membangun Bukittinggi yang hebat,” ungkap Erman Safar.
Dalam visi dan misinya, Erman Safar menekankan pentingnya mewujudkan Bukittinggi Hebat dengan landasan filosofi Adat Basandi Sarak, Sarak Basandi Kitabullah (ABS – BSK), yang mencerminkan nilai-nilai budaya dan agama sebagai dasar pembangunan kota.(Syafrianto)